Sejarah Kota WARSAWA dan Kota MEKSIKO CITY

WARSAWA, Polandia

Warsawa termasuk kota besar bersejarah di dunia, kota Warsawa adalah ibukota negara Polanida yang juga merupakan pusat kebudayaan. Telah kita saksikan sejumlah tragedi heroik terbesar di abad ke-20. Setelah berabad abad diserang dan diduduki baik oleh Negara Rusia maupun negara Jerman, Warsawa menjadi ibukota dari sebuah Polandia yang merdeka setelah perang Dunia I, tapi hal ini kemudian dihancurkan oleh Nazi Jerman dan Uni Soviet pada Perang Dunia II. Kota ini juga menyaksikan nyaris musnahnya seluruh penduduk Yahudi di sana pada tahun 1944, ketika pasukan Jerman melakukan pembantaian terhadap warga miskin Warsawa yang masih tersisa, ( banyak juga yang dikirim ke kamp kamp maut Auschwitz dan Treblinka ) sementara pasukan Rusia hanya berdiri dan menyaksikan hal itu.
Sebuah pemukiman dagang kecil di abad ke-10, Warsawa dijadikan ibukota dari Duchy of Mazovia di abad ke-15, dan kota baru muncul di sekitar pemukiman asli yang disebut kota Tua. Pada tahun 1526, Warsawa menjadi ibukota kerajaan Polandia, yang ditaklukan oleh Swedia tahun 1655 Antara dua Perang Dunia ( Perang Dunia I dan Perang Dunia II ) Warsawa sebagai ibukota negara Polandia merdeka mengalami renaisans kebudayaan. Dengan sensor minimal dan sejumlah besar pemikir hebat membanjiri kota berkat nuansa kebudayaanya, Warsawa menciptakan Kompetisi Chopin Internasional untuk para pianis tahun 1927 dan kompetisi biola internasional Henryk Wieniawski  tahun 1935
Partai komunis memerintah Polandia dari tahun 1947 hingga tahun 1989, ketika solidaritas sebuah partai Independen yang berkembang dari sebuah serikat buruh otonom memenangkan 99 dari 100 kursi senat. Pemimpin solidaritas Wojciech Jaruzelski diangkat menjadi Presiden oleh Parlemen, dan Polandia memulai transisi ke arah ekonomi pasar bebas yang dengan senang hati disambut oleh para pengusaha Polandia.
Gedung – gedung bersejarah di kota Warsawa diantaranya adalah Katedral St. John yang bergaya gothic dan gereja Kristus Suci yang menyimpan hati Frederick Chopin dan lapangan pasar kota tua yang telah dibangun kembali untuk mencerminkan gaya abad ke-15 nya. Kastil kerajaan sebuah contoh yang bagus dari gaya abad ke-18, terletak dekat lapangan Zamkowy. Jumlah penduduk Warsawa adalah 1,7 juta jiwa yang menempati areal seluas 174 mil persegi atau 450 kilometer persegi yang terbagi menjadi dua distrik timur dan distrik barat.

MEKSIKO CITY, Meksiko

100 kota bersejarah - Mexico City dinamakan Tenochtitlan oleh para pendiri Aztec-nya pada abad ke-14, yang saat ini adalah kota paling padat di dunia dengan penduduk sejumlah 19,5 juta jiwa yang menempati area seluas 571 mil persegi atau 1351 kilometer persegi. Pusat politik, ekonomi, sosial dan kebudayaan yang tak tertandingi dari negara negara bagian lain di Meksiko. Meksiko City telah kehilangan reputasi purba-nya sebagi kota istana-istana dan sebaliknya berkembang menjadi sebuah kota metropolis, di mana jam sibuk dapat berlangsung sepanjang hari dan Ixtacihuatl serta Popocatepetl-nya

Kaum Aztec mendiami lembah Mexico setelah mereka menyaksikan tanda yang menjanjikan yaitu seekor elang yang berdiri di atas kaktus sedang memakan seekor ular yang kini merupakan bagian penting dari bendera Meksiko. Terdapat sekitar 100.000 penghuni di tahun 1519, ketika orang Spanyol yang dipimpin oleh Hernando Cortes tiba untuk menaklukkan kota itu. Cortes mengalahkan raja Aztec Montezuma, kemudian meratakan kota Aztec di tahun 1521 dan membangun sebuah kota Spanyol di atas reruntuhannya. Bagi Spanyol, Meksiko City menjadi pemukiman paling penting di benua Amerika, dengan yurisdiksinya ke utara mencapai apa yang sekarang merupakan wilayah Amerika Serikat dan memanjang ke bagian Selatan hingga ke Panama.
Banjir yang terus menerus terjadi membuat danau-sanau di sekitar pusat kota dipenuhi para penduduk. Pada abad ke-18, fasade fasade bergaya blok Eropa dibuat dari batu-batu vulkanis yang mencirikan zaman keemasan arsitektur mereka. Dominasi Perancis muncl ketika Pangeran Maxmillian dari Hapsburg datang untuk memerintah setelah pasukan Perancis di bawah kepemimpinan Napoleon yang dapat merebut kota itu dari Benito Juarez. Revolusi Meksiko ( tahun 1910 sampai tahun 1917 ) kota ini menjadi puing-puing dan ketika pembangunan dilakukan kembali, istana – istana Perancis digantikan dengan gedung gedung pencakar langit dan bangunan bangunan modern lain yang masih berfungsi hingga sekarang ini. Beberapa warisan sejarah masih tetap berdiri, diantaranya di bagian utara ada Katedral Metropolitan, dan di timur  berdiri di atas reruntuhan istana Kaisar Aztec dibangun Istana Nasional.
Meksiko City adalah tempat berlangsungnya Olimpiade tahun 1968. Dengan lonjakan produksi minyak di tahun 1970-an. Kota ini terus tumbuh secara besar-besaran sampai tahun 1985, ketika sebuah gempa bumi mengguncang sebuah lokasi yang sebelumnya adalah tanah bekas danau-danau yang mengakibatkan korban tewas mencapai 7.000 orang

0 komentar

Post a Comment